PERCAKAPAN ANTARA LAWRENCE DENGAN AMICHAI [1]

Terjemahan atas Pembacaan Wawancara antara Lawrence Joseph dengan Yehuda Amichai (bagian 1)

NASIHAT-NASIHAT BEN ONKRI

Bagian Satu: 15 Nukilan “A Way of Being Free” (Phoenix House, 1997)

SESEORANG TELAH MENGACAK-ACAK MAWAR-MAWAR INI

Terjemahan atas pembacaan cerpen Gabriel Garcia Marquez

CETAK ULANG: "PADA SUATU MATA KITA MENULIS CAHAYA"

Cetak ulang buku Sepilihan Sajak oleh penerbit Garudhawaca

WAWANCARA ORTOLANO DENGAN COELHO

Terjemahan atas pembacaan wawancara antara Glauco Ortolano dengan Paolo Coelho

12.31.2008

Sungguh Anugerah



Sungguh sebuah anugerah,
bila kata mau mewarna
di setiap kanvas ceceran makna.

Sungguh sebuah anugerah,
bila kata mau mendengung
di setiap telingawaktu.

Sungguh sebuah anugerah,
bila kata mau berpijar
di setiap denting matafajar.

Sungguh sebuah anugerah,
bila kata mau bertamsya
di vila-vila tanpa rasa.

Sungguh sebuah anugerah,
bilamana kata tertawa
melihat para penggarap berceloteh di rumahnya.

Usai membajak di ladang kata
20081231/SMG