Hujan malam usai sudah
Ketika kata-kata
Bergelantungan masih
Memamerkan gaya barunya
Seperti anak rusa merindukan air
Kata-kata pun merindukan peraduan
Di sana mereka bergelayutan
Dengan dinding-dinding tinta
Bermesraan
Dengan ujung pena
Melekatkan diri
Mencoba merayu waktu
“Ah, peduli amat”
“kami ingin menyatu denganmu...”
“bersatulah dengan tinta ibumu”
Sang waktu membatu
Tirai kelam melambai-lambai
Dan kata-kata
Bergelantungan masih
Meminta waktu meminang
200811/SMG