3.20.2013

IKAN DALAM ES KRIM, GADIS KECIL ITU DAN INGATAN-INGATAN DALAM PANDANGAN

















kembalilah, ikan-ikan itu berloncatan dari kacamatamu;
seorang gadis kecil duduk di hadapan kita tanpa lelah
berbicara lantang tentang lelehan es krim yang berubah
jadi arus sungai. "kita tak sedang mengkhayal, bukan,
atau gadis kecil itu sedang mabuk dalam ingatan-ingatan
kita: masa-masa ketika waktu dan segala pandangan
di sekeliling belum sempat dikenal sebagai lingkaran
keriuhan dunia"

kata-kata. kata-kata kita perucapkan sebagai niat baik
seperti memandang sebuah rumah pengantin baru; ia
lalu menunjuk sebuah gambar yang bergerak dari sebuah
baju, memperkenalkan foto-foto, menamai wajah
dalam lafal-lafal dan aksen yang membikin kita gagap;
kata-kata telah berjaga di antara kita: menu-menu
makan malam, obrolan-obrolan yang tersusun dari jarak
tatapan kita, sebuah warung yang tiba-tiba tersentuh
oleh kebahagiaan gadis kecil

ini pandangan yang diperuntukkan bagi kita, dari pengembaraan
kembali pada jalan-jalan kembara. pandangan yang menuju
manusia beserta dongeng-dongeng para gadis kecil:
bahasa-bahasa eja yang tak sempat kita namai
dan sebenarnya ada di dalam diri masing-masing

gadis kecil itu adalah kemesraan yang lahir
dari ikan-ikan di sungai metafora es krim,
memuasalkan kebebasan


2013



0 pembaca kata berbicara:

Posting Komentar

silakan rawat benih ini