3.06.2012

TURUN SEPANJANG GOMBEL LAMA

siapa menentukan kata-kata yang terjatuh dahulu: kau ataukah
aku? mataku ini sepanjang pemandangan yang kau sepuhkan
bersama kata-kata itu. ini bukan puisi, katamu, puisi tak segelap
ini, puisi tak sedebar ini.

lalu, siapa menentukan kata-kata yang terjatuh dahulu: aku ataukah
kau? tak ada kemungkinan-kemungkinan lain yang kita tebak selain ini,
keheningan yang selalu nampak sebagai kelebat pohon-pohon tua--
terjebak pada warna kuning lampu, di kanan, di kiri, di kata-kata...kita itulah
bayangan panjang yang sedang tak pandai menentukan


2012

1 komentar:

  1. siapa yang menentukan kata-kata yang terjatuh dahulu?
    bukan kau bukan aku bukan sesiapa
    sebab kita sebenarnya tak memiliki diri kita
    nyawa tak lain hanyalah tamu yang menyewa tubuh yang kadang pergi begitu saja tanpa harus permisi
    berharap saja semoga ia memberi tanda sebelum kepergiannya
    biar kita bisa mencuri kata-kata yang akan ikut kepergiannya

    BalasHapus

silakan rawat benih ini